Contoh Itinerary Yang Benar Untuk Mengajukan Visa Turis 2021



 

KETERANGAN ITINERARY:

Budget yang tertera di Itinerary saya terlihat mahal karena beberapa alasan berikut :

  1. ·         Saya membeli Bagasi Pesawat berangkat Jkt – KL + KL-INC 25 KG dan pulangnya INC-KL + KL-JKT 40KG --- Karena waktu saya pergi suhu cukup dingin dan saya mau pamer fashion selama di Korea hihihihi....
  2. ·         Guesthouse di Seoul maupun di Busan yang saya pilih adalah kamar isi 2 orang dengan private bathroom. Jadi ini private room. Kenapa? Karena saya ada titipan barang untuk dibeli di Korea yang harganya jauh melebihi budget saya ke Korea. Jadi demi alasan keamanan, saya memilih private room. Namun masing-masing Guesthouse juga menyediakan kamar yang share bathroom dengan ranjang bunkbed dmana harganya juga bisa separuhnya dari private room
  3. ·         Saya ke Busan PP menggunakan KTX (kereta cepat) dimana Busan bisa dijangkau dengan Bus atau Kereta biasa yang harganya separuhnya dari KTX – saya pilih KTX karena lebih cepat dan ingin merasakan naik Keret Cepat di Korea
  4. ·         Ada Budget untuk mencoba Zipwire (Semacam Flying Fox di Nami Island) – walaupun tidak jadi naik karena cuaca hujan dan angin
  5. ·         Saya menyediakan budget untuk membeli Local SIMcard dikarenakan pekerjaan saya membutuhkan 24jam online.
  6. ·         Saat transit DI KLIA2, saya menyiapkan budget untuk shopping dan juga menginap 1 malam di KL untuk istirahat karena begitu mendarat di Jakarta saya langsung ngantor !!!

 

KETERANGAN TEMPAT WISATA YANG SAYA TUJU UNTK DICATAT:


Jadwal yang tercantum di dalam itinerary saya terlihat sangat padat. Namun ketercapaian tempat-tempat tersebut tergantung dari kemampuan kaki, cuaca dan situasi saat kita disana. Saya cantumkan banyak tempat supaya semakin banyak alternatif yg bisa kita datangi namun rutenya tidak menyimpang.

 

  1. Pertunjukan pertukaran Pengawal di istana Deosokgung bagus untuk dilihat. Terutama bagi pecinta tradisi. Di gang sebelah Istana tsb ada banyak tempat makanan
  2. Dari Deosokgung silahkan jalan kaki saja ke Cheonggyecheon Stream karena sangat dekat.
  3. Jadwal Tutup istana-istana di Seoul berbeda-beda. Atara sabtu-selasa. Ada baiknya sebelum pergi cek dulu di internet untuk menyesuaikan jadwal
  4. Jangan pergi ke Namsan Seoul Tower di weekend. Pengalaman saya, antri Cable car nya 1 jam lebih !!!
  5. Untuk membeli kosmetik murah, ada dibanyak tempat seperti Hongdae, Myeongdong, Dongdaemun, Namdaemun. Jadi jangan khawatir bila di satu tempat tidak semat membeli bisa di tempat lainnya yang pas lewat dan ada waktu lebih
  6. Untuk souvenir murah bisa ke Namdaemun Market. Ada 1 bapak yang dulu lama tinggal di Indonesia dan bisa bahasa Indonesia. Untuk turis dari Indonesia dia suka kasih diskon lebih. Silahkan tunjukkan foto si Bapak ke post turis information, nanti akan dibantu mencari J 
  7. Jika ke Nami Island, setelah sampai di Gapyeong Station, jika mau langsung ke Nami lbh baik naik taksi saja. Sekitar 3000 won. Jika ingin mampir ke Petite France dan Garden Morning bisa ambil paket bus yg tersedia.
  8. Untuk ke Sokcho saya tdk bisa memberikan info lebih karena saya BATAL ke sana dikarenakan hujan dan angin. (licin waktu di Gunungnya). Dan info dari teman saya teddy bear museum di sana lumayan jauh. Tapi apabila tidak sempat ke Jeju dan ingin ke Teddy Bear Museum hanya ada di Sokcho karena yang di seoul sudah tutup
  9. Untuk berfoto menggunakan HANBOK *Baju Traditional Korea* yang gratis tersedia di beberapa tempat seperti di Gwanghamun Gate, Myeongdeong Plaza M. Untuk yang memakai baju Hanbok beserta make up ala orang Korea bisa di Hongdae di dalam area Trick Eye Museum. Lumayan mahal +/- 50,000 won. Tergantung paket yang di ambil.
  10. Taman bermain di Seoul ada 2. Untuk Outdoor di Everland. Selain Taman bermain ada zoo nya juga. Taman bermain ini ada di Gunung sehingga pemandangannya bagus. Untuk Taman bermain di Indoor bisa ke Lotte World. Di sini lebih banyak oermainan untuk anak-anak.
  11. Di beberapa tempat, pada waktu jam berangkat dan pulang kerja akan ada macet juga. Pun dengan subway akan penuh.
  12. Jika membawa plang kimchi, jangan lupa ditaruh di bagasi. Karena di bawa ke kabin akan disita (berair).
  13. Jika ingin menginap di area bandara Incheon karena menunggu pesawat pagi-pagi, jangan takut. Bandaranya bersih, aman, nyaman.
  14. Jangan khawatir untuk makanan, banyak sekali tempat makan di pinggir-pinggir jalan. Dan semuanya enakkkkkkk....

 

Demikian beberapa petunjuk persiapan perjalanan sendiri ke Korea. Semoga bermanfaat. Apabila ada pertanyaan dapat message saya di FB.

 

Terima kasih


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.